en id

News

Benchmarking BJIB ke PT Angkasa Pura I Balikapapan

02 Nov 2017

kembali ke list


BALIKPAPAN - Sehubungan dengan peningkatan layanan dan pengelolaan SDM, Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati berkunjung ke PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional (SAMS) Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikapapan, Kamis 2 November 2017.

Acara dibuka oleh Handy Heryudhitiawan selaku General Manager PT Angkasa Pura I Balikpapan mengungkapkan "Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan sering dilaksanakan kegiatan Benchmarking karena kami punya prestasi yang cukup membanggakan diantaranya pada  Airport Council Internasional triwulan II tahun 2017 peringkat 1 dan INACA pringkat 1 tahun 2017 yang merupakan badan survey Internasional menilai bandara-bandara di seluruh dunia dalam Airport Service Quality" ujar Handy.

BIJB yang di wakili oleh Subhan Hadi Susilo selaku Kepala Devisi SDM dan Pendukung, beserta Dicky Fria Sanjaya selaku Kepala Departemen SDM.

Benchmarking ini membahas dan sharing tentang,

1. Struktur organisasi dan jabatan-jabatan di Bandara.

2. Tupoksi Jabatan-jabatan dibandara.

3. Komposisi SDM Bandara

4. Pengaturan shift/Jam kerja

5. Sistem rekrutmen dan perjanjian kerja sama.

Handy mengatakan "Untuk mempertahankan Market kita dalam hal pengguna jasa di bandara perlu diperhatikan adanya aksesibilitas, disini kita perlu peran Pemerintah Daerah sebagai pendukung untuk percepatan pembangunan aksesibilitas" Ungkap Handy.

"Manfaatkan SDM semaksimal mungkin sesuai dengan porsinya saya yakin kita bisa meningkat sehingga bisa mendapatkan keuntungan yang lebih lagi" tambah Handy.

Perlu kita ketahui BJIB Kertajati merupakan Badan Usaha Milik Daerah sebagai pemilik Bandar Udara Kertajati (KJT) yang terletak di Majalengka, Jawa Barat.

Humas SAMS Sepinggan