02 Feb 2019
kembali ke listBalikpapan (02/02) - Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan dalam memberikan kenyamanan kepada pengguna jasa yang akan berangkat, memfungsikan pintu 2 keberangkatan untuk penerbangan domestik.
Farid Indra Nugraha, General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Balikpapan mengatakan "Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan dalam pengoperasiannya, pesawat udara yang terparkir di area dekat pintu 2 pada saat proses naik pesawat sebelumnya melalui pintu 3 dengan jarak yang tidak dekat dengan pesawat"
"Namun kami telah berkoordinasi dengan pihak Bea Cukai dan Imigrasi untuk dapat memaksimalkan pintu keberangkatan yang masih ada yaitu pintu 2".
"Pintu 2 sebelumnya dipakai hanya untuk Penerbangan Internasional. Namun upaya kami memaksimalkan pelayanan dengan cara, apabila pintu 2 tidak dipergunakan untuk Penerbangan Internasional maka Penerbangan Domestik dapat mempergunakan pintu 2 tersebut" ujar Farid.
Lebih lanjut Farid menjelaskan "Hal ini sangat membantu maskapai untuk melakukan proses naik pesawat, tidak menyalahi aturan untuk penerbangan Internasional karena tidak bergabung dengan penumpang domestik", imbuhnya.
Penerbangan Internasional di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan itu sendiri terjadwal setiap hari Senin, Rabu dan Jumat maskapai Silk Air tujuan Singapura.
Farid menambahkan pihak maskapai yang beroperasi di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan telah kami berikan sosialisasi untuk prosedur penggunaan pintu 2.
Sementara itu Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan memiliki 11 ruang tunggu untuk melayani penerbangan, untuk ruang tunggu pintu 1 dan 2 tetap difungsikan bagi Penerbangan Internasional menyesuaikan jadwal penerbangan.
Communication SAMS Sepinggan Balikpapan