BALIKPAPAN - Manajemen PT. Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan - Balikpapan laksanakan Seminar Kesehatan Jantung dan Gizi, Rabu, 8 Maret 2017.
Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WITA ini berlangsung di Gedung Serbaguna bekerjasama dengan Klinik Khatulistiwa Kota Balikpapan. Dengan Narasumber Dr. Muh. Iqbal, Sp JP sebagai dokter ahli penyakit jantung, dan Dr. Sri Adiningsih, dr, MS., MCN sebagai ahli gizi, yang diikuti oleh Para Department Head, Para Section Head serta Karyawan dan Karyawati PT. Angkasa Pura I (Persero).
Sebelum kegiatan dimulai, Co General Manager Sulkan memberikan sambutan “Pagi hari ini kita sangat berbahagia dapat menghadiri seminar kesehatan jantung dan gizi, Semoga acara seminar edukasi kesehatan jantung dan gizi ini bermanfaat bagi kita semua”.
Sesi pertama yaitu dibawakan oleh Dr. Muh. Iqbal, Sp JP yang membawakan materi salah satunya tentang penyakit kardiovaskular, dan kolesterol yang berasal dari dalam tubuh 80% yang diproduksi oleh tubuh sendiri (hati) dan dari luar tubuh 20% yang berasal dari makanan yang dimakan yaitu daging, telur dan mentega. Setelah selesai paparan sesi pertama dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, dimana para peserta seminar antusias bertanya kepada narasumber terutama pertanyaan yang berkaitan dengan makanan yang dikonsumsi sehari - hari.
Setelah itu dilanjutkan dengan sesi kedua yang dibawakan oleh Dr. Sri Adiningsih, dr, MS., MCN yang membawakan materi tentang food terapi pada penyakit degeneratif yaitu perubahan gaya hidup dan penyakit degeneratif, kelebihan konsumsi fast food, soft drink, dan rendahnya aktivitas menimbulkan masalah kesehatan, penyakit degeneratif : obesitas, diabetes melitus (DM) tipe 2 dan osteo artritis (OA). Narasumber juga memberikan tips - tips diet sehat, salah satunya yaitu dengan DASH diet untuk kesehatan jantung dengan mengurangi konsumsi garam, makan bermacam jenis karbohidrat, penuhi piring dengan sayuran, konsumsi buah – buahan, minum yoghurt, pilihlah daging tanpa lemak dan ikan, tambahkan biji - bijian dan kacang - kacangan, kurangi banyak minyak dan lemak, makan cukup kalium (potassium).
Kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan narasumber juga memberikan tips - tips menjaga pola makan yang sehat, yaitu dengan rajin mengonsumsi buah - buahan dan sayuran. Diharapkan kedepannya, seminar ini dapat membawa dampak yang positif bagi pola hidup kita di era modern ini.