en id

Berita

UPACARA MEMPERINGATI HARI IBU KE-88 TAHUN 2016 DI BANDARA INTERNASIONAL SULTAN AJI MUHAMMAD SULAIMAN (SAMS) SEPINGGAN - BALIKPAPAN

23 Dec 2016

kembali ke list


Balikpapan - Memperingati Hari Ibu ke-88 Tahun 2016, PT. Angkasa Pura I (Persero) Kantor Cabang Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan - Balikpapan laksanakan Upacara Bendera dengan tema “Kesetaraan Perempuan dan Laki - Laki untuk Mewujudkan Indonesia yang Bebas dari Kekerasan, Perdagangan Orang dan Kesenjangan Akses Ekonomi Terhadap Perempuan”, Jumat (23/12/2016).

Upacara yang dimulai pada pukul 07.45 WITA ini dipimpin oleh General Manager Pujiono, dengan peserta upacara Co General Manager, Airport Duty Manager, Para Department Head, Para Section Head, Karyawan dan Karyawati PT. Angkasa Pura I (Persero), dan anak perusahaan PT. Angkasa Pura I (Persero).

General Manager sebagai pemimpin Upacara membacakan Sambutan Menteri Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-88 Tahun 2016, “Peringatan Hari Ibu setiap tahunnya diselenggarakan untuk mengenang dan menghargai perjuangan kaum Perempuan Indonesia, yang telah berjuang bersama - sama kamu laki - laki dalam merebut kemerdekaan dan berjuang meningkatkan kualitas hidupnya”. Inilah yang membedakan Hari Ibu di Indonesia dengan peringatan “Mother Days” di beberapa negara di Dunia.

Petugas Upacara juga membacakan Sejarah Singkat Hari Ibu, Pada Tahun 1938 Kongres Perempuan Indonesia III di Bandung menyatakan bahwa tanggal 22 Desember sebagai Hari Ibu. Selanjutnya, dikukuhkan oleh Pemerintah dengan Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 tentang Hari - Hari Nasional yang Bukan Hari Libur.

Peringatan Hari Ibu dimaksudkan untuk senantiasa mengingatkan seluruh rakyat Indonesia terutama generasi muda, akan makna Hari Ibu sebagai Hari Kebangkitan dan Persatuan serta Kesatuan perjuangan kaum perempuan yang tidak terpisahkan dari kebangkitan perjuangan bangsa. Sebelum peserta Upacara dibubarkan, yaitu pemberian bunga yang diberikan langsung oleh General Manager Pujiono kepada perwakilan Ibu Periskapura I.

Selamat Hari Ibu !